
SERANG | Sebanyak 12 mahasiswa penerima program beasiswa Pemerintah Kabupaten Serang di kampus Universitas Indonesia (UI) diwisuda pada Minggu, (11/09).
Ke-12 mahasiswa tersebut merupakan angkatan pertama penerima beasiswa program prioritas Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah. 7 diantaranya meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) cumlaude.
“Alhamdulillah, semua mahasiswa yang lulus mendapat IPK di atas 3,2. Ibu bangga, dan membanggakan kami sebagai pemberi program beasiswa,” ucap Ratu Tatu Chasanah di sela pertemuan dengan para mahasiswa.
Baca Juga
- Manfaatkan Potensi Air, BUMD Serang Jalin Kerja Sama dengan PT RRM
- Kunjungi BUMD Serang, Bappenas RI Siap Dorong Pemberdayaan UMKM
Saat prosesi wisuda, rasa haru tidak dapat disembunyikan dari wajah sang bupati. Bahkan saat bertemu, ia beberapa kali mendapatkan ucapan terima kasih dari para mahasiswa yang diwisuda.
Ia berpesan, setelah lulus para mahasiswa diharuskan mengabdikan diri untuk masyarakat Kabupaten Serang. “Ini adalah awal kehidupan sesungguhnya. Harus berjuang keras, terus optimis, semangat, dan tidak lupa berdoa,” ujarnya.
Ibu dari Wakil Walikota Tangsel ini bercerita, ketika pertama kali hendak meluncurkan program beasiswa tersebut tidak sedikit yang meragukan dan dinilai tidak populis. Sebab, secara citra tidak terlihat dampaknya.
Namun demikian, ia meyakini bahwa, suatu daerah tidak akan maju jika tidak mempersiapkan sumber daya manusianya. Menurutnya, persoalan pendidikan adalah soal masa depan. Hanya melalui pendidikan suatu daerah akan maju.

“Meski di tengah keterbatasan anggaran, Alhamdulillah program beasiswa ini tetap berjalan. Saat ini masih ada penerima beasiswa dari kami yang masih kuliah sebanyak 20 mahasiswa,” ungkapnya.
Atas capaiannya itu, tidak lupa ia sampaikan ucapan terima kasih kepada Universitas Indonesia yang telah menempa para mahasiswa dari Kabupaten Serang.
“Terima kasih. Anak-anak kami diberi kesempatan belajar di perguruan tinggi yang luar biasa. Kampus dambaan para calon mahasiswa, dan kebanggaan para orang tua,” pungkasnya. |HR