spot_img

Resmi Dilantik, Indri Damayanthi Jabat Ketua Umum SEMMI Tangerang

Foto: Pelantikan Pengurus Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia Cabang Kota dan Kabupaten Tangerang.

TANGERANG | Pengurus Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) Cabang Kota dan Kabupaten Tangerang resmi dilantik pada Sabtu, (21/24).

Sebelumnya, Musyawarah Cabang SEMMI Ke-III Kota dan Kabupaten Tangerang, menetapkan Indri Damayanthi sebagai ketua umum periode 2024-2025.

Resepsi Pelantikan yang digelar Hotel Yasmin tersebut mengangkat tema “Peran SEMMI Menyongsong Kemajuan Daerah Di Era Transisi Pemerintahan”. Turut hadir Wakil Ketua DPRD Provinsi Banten Yudi Budi Wibowo.

Baca Juga

Sebagai keynote speaker, politisi Partai Gerindra tersebut menyampaikan apresiasi atas kegigihan mahaisiswa dalam dunia pergerakan.

“Saya bangga dengan mahasiswa yang masih memperdulikan nasib daerah di tengah kebanyakan mahasiswa yang fokus pada pekerjaan,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Indri Damayanthi Ketua SEMMI Kota dan Kabupaten Tangerang 2024-2025, menyatakan kesiapannya untuk menjadi mitra strategis dan kritis pemerintah di era transisi pemerintahan.

“Tentunya, kami kaum serikat, tetap berada pada garis perlawanan sebagai mitra kritis, juga sebagai organisasi di daerah yang konsen pada isu-isu kerakyatan”, Terang Indri Damayanthi pada saat menyampaikan pidato di acara resepsi pelantikan.

Lebih lanjut, Indri Damayanthi yang juga Founder Gerakan Pertiwi ini, mengucapkan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan.

“Saya ucapkan terima kasih atas kesediaannya mendoakan resepsi ini, seperti PJ Wali Kota Tangerang, PJ Bupati Tangerang, Kapolres Metro Kota Tangerang, Ketua DPD KNPI Kabupaten Tangerang, serta seluruh jajaran SEMMI,” ucapnya.

Kegiatan pelantikan tersebut, diikuti dengan Sosialisasi Pencegahan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkoba, sebagai bentuk pemberian pengetahuan yang mengakar kepada generasi muda agar menjauhkan diri dari dan keluarga dari bahaya Narkoba. |Fajar

Loading

VINUS TV

BERITA TERBARU

IKLAN

spot_img
spot_img

BERITA TERPOPULER

IKLAN

spot_img

BERITA TERKAIT

IKLAN

spot_img

SEPUTAR BANTEN

IKLAN

spot_img

SEPUTAR DESA

Masyarakat Pasir Bolang Demo Alfamart