
TANGERANG | Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Tigaraksa Cabang Jakarta Barat menggelar pelantikan pengurus periode 2021-2022.
Kegiatan yang dilaksanakan di Kampus STIKes Fathir Husada Kecamatan Balaraja ini dilanjutkan dengan Focus Group Discussion (FGD), pada Minggu (20/03).
Saat sambutan, Ketua HMI Komisariat Tigaraksa Rohmi Sabda Ajis menyampaikan kesiapan dirinya untuk mengabdi di HMI, juga menjungjung tinggi AD/ART.
Baca Juga
- Setelah Dilantik, HMI STIE PPI Fokus Pengembangan Kader
- Perdana, HMI Insan Pembangunan Selenggarakan Latihan Kader
Dia juga akan gencar menghidupkan diskusi-diskusi, sehinggia ke depannya bisa meningkatkan minat baca para pengurus dan kader.
“Dalam waktu dekat, kita akan membuat Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Lafran Pane, inshaallah nanti lokasinya di sekretariat HMI Komisariat Tigaraksa,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Umum HMI Cabang Jakarta Barat Haikal Firzuni menyampaikan, HMI dalam konteks saat ini sedang mengalami krisi intelektual, kering wacana, dan kering pembaharuan.
Tak hanya itu, kita juga sedang mengalami krisis pengkaderan, hanya bisa mengenang dan mengingat sejarah HMI masa lampau.
“Ini artinya, Ketua HMI Tigaraksa yang baru dilantik mempunyai tugas yang berat. Banyak tugas panjang yang harus diemban,” ucap Haikal.
Haikal juga berpesan kepada pengurus HMI Tigaraksa agar terus merawat kajian, pikiran, serta bisa memunculkan wacana baru bagi pengkaderan.
“Namun, kita tetap harus harus optimis. Meski hari ini kita sedang mengalami krisis, tapi bukan berarti kita diam saja. Jadi, Romi, terima tugas ini sebagai penurus peradaban,” tegasnya.
Hal senada disampaikan KAHMI Kabupaten Tangerang Agus Supriatna. Dia berpesan kepada pengurus yang baru dilantik untuk terus berkontribusi bagi komisariat dan cabang.
Agus yang juga anggota DPRD Provinsi Banten ini mengatakan, kader HMI harus terus berproses lebih lanjut, baik jenjang pengkaderan maupun kekayaan intelektual.
“Kita ini masuk HMI harus terus berproses, jangan sampai berhenti setelah dilantik. Harus terus aktif dalam rangka mengisi masa depan,” pungkasnya.
Sekadar informasi, pelantikan pengurus dilanjutkan dengan FGD. Tema yang diangkat panitia, “Penundaan Pemilu; Kepentingan Rakyat Atau Titipin Elite Politik?”
Hadir sebagai narasumber Anggota DPRD Provinsi Banten Agus Supriatna, Komisioner KPU Kabupaten Tangerang Ahmad Subagja, dan Direktur LSDP MK Ulumudin. |We