spot_img

Terkait PAW Desa Parahu, Aktivis Mahasiswa Angkat Bicara

Foto: Aktivis mahasiswa Ade Firdiansyah.

TANGERANG | Perhatian publik terhadap perjuangan warga Desa Parahu Kecamatan Sukamulya untuk meminta percepatan proses Pergantian Antar Waktu (PAW) semakin meluas.

Setelah para tokoh, ulama, guru, pemuda, dan aparat desa angkat bicara, kini menyusul aktivis mahasiswa.

Kepada Vinus, Ade Firdiansyah mengatakan, permintaan percepatan proses PAW Kepala Desa Parahu itu hal yang wajar.

Baca Juga

Apalagi, sambung Ade, mekanisme dan aturannya sudah diatur oleh payung hukum yang ada.

“Wajar saja rakyat meminta hal itu. PAW adalah mekanisme sah untuk pergantian pemimpin desa. Aturannya jelas. Dan waktunya juga terbatas, yakni kurang lebih enam bulan” ujarnya pada Selasa, (14/09)

Ade yang juga warga Desa Parahu menyampaikan, permintaan masyarakat itu karena melihat rekam jejak dan kebaikan Almarhum Kepala Desa Parahu, yakni Taufik Aliudin yang meninggal beberapa bulan lalu.

“Di mata rakyat, beliau pemimpin pengayom, peduli terhadap rakyat. Maka tentu mereka akan meminta pemimpin yang baru, seperti jejak almarhum,” sambungnya.

Foto: Ilustrasi Penggantian Antar Waktu (Istimewa).

Aktivis Mahasiswa yang pernah menjabat Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Kabupaten Tangerang (IMKT) ini juga mengatakan, warga butuh konsultasi serta arahan dari pemerintah daerah ataupun kecamatan dan meminta BPD sebagai jalur untuk mendorong aspirasi warga.

“Ini menjadi tantangan berat, meminta dukungan Pemda, lalu dukungan rakyat. Dan terakhir meyakinkan banyak pihak, bahwa PAW harus disegerakan,” ucapnya.

Masih kata Ade, almarhum juga orang yang sangat mengapresiasi perjuangan masyatakat Desa Parahu. Tetap menjalin kebersamaan dan tidak terpancing dengan isu-isu yang ada.

Kepada semua elemen, Ade meminta untuk tetap saling menghormati dan taat aturan main. Suasana kondusif harus dijaga bersama,” tutupnya. |We

Loading

VINUS TV

BERITA TERBARU

IKLAN

spot_img
spot_img

BERITA TERPOPULER

IKLAN

spot_img

BERITA TERKAIT

IKLAN

spot_img

SEPUTAR BANTEN

IKLAN

spot_img

SEPUTAR DESA

Masyarakat Pasir Bolang Demo Alfamart