spot_img
spot_img

Manfaatkan Momentum Idhuladha, KWRI Tangerang Bagikan Daging Kurban

Foto: Pengurus KWRI Kabupaten Tangerang membagikan daging kurban.

TANGERANG | Momentum perayaan Iduladha 1442 Hijriyah dimanfaatkan betul oleh Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) Kabupaten Tangerang.

Pihaknya membagikan dua ekor kambing kurban kepada anak yatim piatu, janda, jompo dan warga yang membutuhkan. Bertempat di halaman kantor KWRI Kabupaten Tangerang, pada Kamis, (22/07).

Kepada Vinus, Ketua KWRI Kabupaten Tangerang Agie Rahmatullah mengatakan, kegiatan itu merupakan momentum Iduladha untuk berbagi kepada sesama.

Baca Juga

Masih kata Agie, bantuan itu didapat dari Pemerintah daerah Kabupaten Tangerang. 

Alhamdulillah awal tahun perdana KWRI Kabupaten Tangerang menggelar ibadah kurban. Dan berjalan dengan baik. Tahun ini kita qurban dua ekor kambing,” ucapnya.

Menurut Agie, selain anak yatim piatu, janda, jompo, dan warga yang membutuhkan, daging kurban dibagikan juga kepada rekan-rekan jurnalis.

“Sebagian kecil daging untuk dibagikan kepada pengurus KWRI Kabupaten Tangerang. Makan bersama dengan seluruh pengurus. Tujuannya guna merekatkan hubungan tali silaturahmi antar wartawan,” ujarnya.

Pihaknya mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemkab Tangerang, khususnya Bupati Tangerang yang telah memberikan kepercayaan untuk menyalurkan daging qurban bagi para wartawan yang tergabung di KWRI Kabupaten Tangerang.

Agie menambahkan, dirinya berharap melalui momentum Iduladha ini, para wartawan memiliki semangat keikhlasan dan rela berkorban dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai pers.

“Ibadah kurban merupakan salah satu wujud ketakwaan umat manusia terhadap Allah Swt sekaligus dapat memetik pelajaran berharga dari Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail,” jelasnya.

Maka dari itu, sambungnya, Iduladha ini semua diwajibkan memberikan sebagian rezekinya untuk berkurban bagi saudara lainnya yang tidak mampu. Apalagi di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Bantuan sekecil apapun sangat berarti bagi masyarakat kurang mampu, anak yatim piatu, dhuafa, dan orang yang membutuhkan. Terlebih saat lebaran.

“Daging kurban ini sebagai bentuk kepedulian terhadap warga, sehingga kita semua bisa merasakan makan daging di hari Iduladha,” imbuhnya.

Kendati melakukan penyembelihan hewan kurban di tengah pemberlakuan PPKM Darurat, pihaknya tetap melaksanakan protokol kesehatan sesuai Surat Edaran Bupati Tangerang. Seluruh alat penyembelihan disemprot disinfektan terlebih dahulu dan para petugas menggunakan masker.

Sementara itu, salah satu warga Cikasungka Kecamatan Solear Ahmad (45), mengucapkan terim kasih kepada seluruh pengurus KWRI Kabupaten Tangerang dan Pemkab Tangerang yang telah memberikan bantuan daging qurban, sangat bermanfaat dan bisa dikonsumsi dengan istri dan kedua anaknya.

“Semoga setiap perayaan Idul Kurban, kami bisa terus mendapatkan bantuan dagingnya lagi, semoga setiap tahunnya bisa berjalan terus kegiatannya dengan baik,” harapnya. |We

Loading

VINUS TV

BERITA TERBARU

IKLAN

spot_img
spot_img

BERITA TERPOPULER

IKLAN

spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

IKLAN

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

SEPUTAR BANTEN

IKLAN

spot_img
spot_img
spot_img

SEPUTAR DESA

Masyarakat Pasir Bolang Demo Alfamart