
TANGERANG | Aksi kepung sampah Sungai Ciliwung dilakukan oleh seluruh kader dan simpatisan PDI Perjuangan di wilayah Kecamatan Kosambi Kabupaten Tangerang Provinsi Banten, pada Minggu, (10/01).
Aksi yang bertajuk “Cinta Ciliwung Bersih” tersebut merupakan bagian dari rangkaian acara peringatan HUT PDI Perjuangan ke-48 tahun.
Dalam keterangannya, Ketua Bidang Hukum dan HAM DPP PDIP Yasona Laoly mengatakan, program bersih-bersih sampah sungai Ciliwung dari hulu sampai hilir merupakan rangkaian HUT PDIP ke-48 tahun.
Baca Juga
- Kemarin PSBB Berjilid-Jilid, Kini PPKM, Setelah Itu Apa Lagi?
- Peringati Hari Satu Juta Pohon, Banksasuci dan Fedtangs Hijaukan Sungai Cirarab
Menurut Yasona, sungai hilir Ciliwung di wilayah pesisir utara Kabupaten Tangerang kondisinya sangat memperihatinkan. Banyak sampah berserakan di sungai tersebut.
“Luar biasa. Banyak sekali sampah di sungai ini. Kondisi ini tentu sangat tidak baik untuk lingkungan hidup kita,” ujarnya kepada awak media.
Dari kegiatan ini, lanjut pria yang juga menjabat sebagai Menteri Hukum dan HAM ini, berharap dapat mendidik masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan.
“Ke depan kita bekerja sama dengan Pemda Tangerang dan PT Angkasa Pura II melalui program CSR nya agar bisa melanjutkan kegiatan ini,” harapnya.

Di tempat yang sama, Ketua DPC PDI Perjuangan Irvansyah mengatakan, kegiatan kali ini terfokus pada seruan kepada masyarakat agar berbudaya dengan mencintai lingkungan hidup.
Kali ini, lanjut Irvan, DPC PDIP Kabupaten Tangerang menjadi tuan rumah. Itu karena, secara geografis hilir Sungai Ciliwung berada di wilayah Kabupaten Tangerang yang lebih dikenal sungai Prancis-Dadap.
“Kita bersihkan sampah disepanjang sungai Prancis-Dadap ini. Dalam waktu dekat kita juga akan membuat gerakan menanam 1.000 pohon,” ujar Irvan kepada awak media pada Minggu, (10/01).
Selain itu, menurut Irvan, pihaknya akan mengerahkan sebanyak 30 unit mobil dan 4 unit alat berat untuk mengangkut sampah di sepanjang sungai tersebut. Dimana nantinya, sampah itu akan dikirim ke TPA Jatiwaringin.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Ketua Fraksi PDIP DPRD Provinsi Banten asal Tangerang Muhlis menambahkan, kegiatan yang digagas partainya ini bagian dari mengembalikan jati diri bangsa yakni menumbuhkan kembali semangat gotong royong.
Dengan kegiatan ini, lanjut Bung Klay, sapaan akrab Muhlis, berharap masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan. Menurutnya, menjaga sungai, berarti menjaga lingkungan dan alam.
“Insya Allah dalam waktu dekat penanaman pohon juga akan dilakukan di masing-masing tingkatan struktur partai,” pungkasnya.
Untuk informasi, selain dihadiri pengurus DPP, DPD, dan DPC PDI Perjuangan, aksi bersih-bersih Sungai Ciliwung tersebut juga dihadiri para anggota DPR RI, DPRD Provinsi Banten, dan DPRD Kabupaten Tangerang. |HR