spot_img

Perdana, Pengurus HMI Cabang Persiapan Kabupaten Tangerang Resmi Dilantik

Foto: Pelantikan pengurus HMI Cabang (p) Kabupaten Tangerang.

TANGERANG | Himpunan Mahasiswa Islam Cabang (p) Kabupaten Tangerang resmi terbentuk dan melangsungkan pelantikan pengurus perdana. Bertempat di Aula Masjid Al Amjad, Tigaraksa, pada Sabtu, (05/08).

Pelantikan HMI Cabang (p) Kabupaten Tangerang berjalan khidmat, dipimpin oleh Ketua Bidang Maritim Abdul Rijal, mewakili Sekjen PB HMI Ichya Halimudin.

Dalam sambutannya, Ketua Umum HMI Cabang (p) Kabupaten Tangerang M Agus A Toib, menyampaikan ucapan terimaksih kepada seluruh kader yang telah memberikan amanahnya untuk bersama-sama membuat pondasi HMI di Tangerang yang kokoh guna membangun kader yang memiliki kualitas akademis dan mandiri.

Baca Juga

Agus juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada MD KAHMI Kabupaten Tangerang, serta MW KAHMI Banten, juga pemerintah Daerah yang senantiasa memberikan suport penuh kepada cabang, serta memohon untuk terus dibimbing kedepannya.

“Tak lupa kepada senior-senior kita yang menggunakan waktu tenaga untuk mengawal berkas ke kongres Surabaya waktu itu, serta kepada karateker yang membantu dalam musyawarah dan pemberkasan Cabang (p) Kabupaten Tangerang,” ucapnya.

Sementara itu, Kabid Maritim PB HMI Abdul Rijal menyampaikan, tugas dan fungsi HMI lingkup cabang ialah bagaimana mendeteksi perkaderan guna menopang generasi HMI.

Terutama, sambungnya, dalam lingkup kampus untuk mengajak mereka bergabung di himpunan ini, karena organisasi ini adalah organisasi yang aktif dalam budaya kampus, akan tetapi kita bisa belajar bisnis, belajar politik, dan harapan ada di HMI.

“Memang hari ini teman-teman belum terasa manfaaatnya, akan tetapi yakinlah 10 tahun ke depan akan merasakan manfaatnya ilmu dan pengalaman yang didapatkan HMI,” tuturnya.

Selain acara pelantikan pengurus HMI, juga diadakan pelantikan Korp HMI-Wati (Kohati) yang diketuai oleh Winda Sari dan pelantikan BPL HMI Cabang (p) Kabupaten Tangerang, diketuai oleh Akmal Al-Mulk.

Pantauan di lokasi, selain dihadiri Ketua Bidang Maritim PB HMI, hadir juga Ketua Badko HMI Jabodetabek-Banten, Koorpres MW KAHMI Banten Moh Bahri, Koorpres MD KAHMI Tangerng, Haris Mansyur, Sekda Kabupaten Tangerang Moch Maesya Rasyid, Polresta Tangerang, serta sekitar 200 tamu undangan. |We

Loading

VINUS TV

BERITA TERBARU

IKLAN

spot_img
spot_img

BERITA TERPOPULER

IKLAN

spot_img

BERITA TERKAIT

IKLAN

spot_img

SEPUTAR BANTEN

IKLAN

spot_img

SEPUTAR DESA

Masyarakat Pasir Bolang Demo Alfamart