
TANGERANG | Gotong royong merupakan tradisi dan budaya yang harus dijaga sekaligus dilestarikan oleh masyarakat Indonesia. Terlebih banyak nilai positif yang terkandung di dalamnya.
Aktifitas produktif dan positif tersebut dilakukan oleh Ikatan Pemuda Kirabun (IPK), Desa Kosambi, Kecamatan Mekar Baru Kabupaten Tangerang. Dalam agenda renovasi makam Ki Buyut Tubagus Muhsin Kirabun, pada Sabtu, (30/05).
Kepada Vinus.id., Ketua IPK Kusaeri mengatakan, kegiatan tersebut difokuskan pada makam Ki Buyut Tubagus Muhsin Kirabun.
“Hari ini kita lakukan kerja bakti untuk merenovasi bangunan makam yang semakin memperihatinkan keadaannya,” ujarnya pada, Minggu, (31/05).
Selain itu, menurutnya, bangunan tersebut luput dari perhatian pemerintah baik Desa, Kecamatan, maupun pemerintah Kabupaten Tangerang.
“Sampai saat ini belum ada perhatian atau bantuan khusus dari pemerintah,” terangnya.
Lebih lanjut, anggaran kegiatan kerja bakti tersebut menggunakan dana dari para donatur dan sponsor serta iuran dari masyarakat sekitar.
“Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat terjalin silaturahmi antar sesama, serta dapat melestarikan makam Ki Buyut Tubagus Muhsin Kirabun ini,” sambungnya. |HR