spot_img

Jelang Lebaran, SEMMI Tangerang Sisir Warga Tak Dapat JPS

Foto: Pengurus SEMMI sedang mendistribusikan bantuan kepada masyarakat terdampak Covid-19.

TANGERANG | Bantuan Jaring Pengaman Sosial (JPS) baik dari pusat maupun daerah belum sepenuhnya mengcover masyarakat terdampak Covid-19.

Hal ini diungkapkan oleh Dewan Pengurus Cabang Serikat Mahasiswa Muslim Indonesia (SEMMI) Kabupaten Tangerang, disela-sela pembagian sembako kepada masyarakat terdampak.

Kepada vinus.id., Ketua SEMMI Kabupaten Tangerang Agus Setiawan mengatakan, kegiatan pembagian sembako tersebut sebagai bentuk dukungan dan kepedulian di tengah situasi pandemi virus corona.

“Sasaran untuk pembagian paket sembako dan masker adalah mereka yang tidak tercover oleh JPS baik pusat maupun daerah,” ujarnya pada Sabtu, (23/05).

Lebih lanjut, pria asal Kecamatan Sukadiri ini mengatakan, semoga dengan bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban masyarakat. Terlebih jelang lebaran.

“Kami ucapkan terima kasih kepada kawan-kawan mahasiswa, pemerintah setempat, hingga masyarakat umum yang tergerak hatinya untuk turut ambil bagian dalam kegiatan positif ini,” sambung Ketua SEMMI.

Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kesehatan dan rizki yang berkah untuk kita semua. 

Sekadar informasi, kegiatan pembagian sembako dan masker tersebut dilakukan di enam kecamatan. Kecamatan Sukadir, Sepatan, Sepatan Timur, Kosambi, Pakuhaji, dan Kecamatan Rajeg. |HR

Loading

VINUS TV

BERITA TERBARU

IKLAN

spot_img
spot_img

BERITA TERPOPULER

IKLAN

spot_img

BERITA TERKAIT

IKLAN

spot_img

SEPUTAR BANTEN

IKLAN

spot_img

SEPUTAR DESA

Masyarakat Pasir Bolang Demo Alfamart