spot_img
spot_img

Tahun Ini, Kenduri Ramadan Himatangbar Warnai Sukamulya

Foto: Kenduri Ramadan Himatangbar di Kecamatan Sukamulya.

TANGERANG | Himpunan Mahasiswa Tangerang Barat (Himatangbar) suksss menggelar acara tahunan, Kenduri Ramadan.

Tahun ini berkolaborasi bersama Ikatan Remaja Masjid (Irmas) Miftahussudur, Perumahan Taman Balaraja, Desa Parahu, Kecamatan Sukamulya, berlangsung selama tiga hari. Dimulai dari tanggal 30 Maret hingga 01 April 2024.

Hadir pada saat penutupan, Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid, CEO RM Kampung Kalapa H Arifin, Tokoh Perempuan Tangerang Intan Nurul Hikmah, Direktur Visi Nusantara Subandi Musbah, Camat Sukamulya Asep Nurman Jaenudin, dan tokoh masyarakat lainnya.

Baca Juga

Kepada Vinus, Ketua Pelaksana Kenduri Ramadan Rudi mengatakan, berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, acara Kenduri kali ini selain sebagai bentuk pengabdian juga dimaknai sebagai upaya menggairahkan ibadah dan meningkatkan ketaqwaan guna mewujudkan sebaik-baiknya umat. 

“Sebagaimana tema yang diangkat oleh panitia: Aksentuasi Ramadan sebagai Upaya menggairahkan Ibadah, dan mengajak Tu’minuna Billah guna Terwujudnya Khairu Ummah,“  jelasnya pada Rabu (03/04).

Masih kata Rudi, upaya yang berkenaan dengan tema dituangkan melalui berbagai kegiatan bagi anak-anak maupun remaja. Seperti tadarus dan tahfiz Al-Qur’an, belajar mengumandangkan azan, seni tulis kaligrafi, kajian, santunan dan fun football sebagai ajang silaturahmi. 

Sementara itu, Ketua Umum Himatangbar Muhammad Aldiyansyah mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat.

“Alhamdulillah acara berjalan dengan baik selama tiga hari, saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat. Semoga ini menjadi awal silaturahmi yang terus terjalin kedepannya,” ungkap Aldi.

Dalam Sambutannya, Sekda Kabupaten Tangerang tersebut mengatakan, selain berpuasa, bulan Ramadan juga momentum yang baik untuk berbagi terhadap sesama dan saling mendoakan. salah satunya santunan terhadap anak-anak yatim-piatu.

“Bulan Ramadan tidak hanya menjalankan ibadah puasanya saja, tetapi bisa ditambahkan ibadah lainnya. Misalnya menyantuni anak yatim dan piatu,” ujar Maesyal Rasyid. 

Di tempat yang sama, H Arifin yang juga turut hadir menyampaikan, Kenduri Ramadan mesti terus dilaksanakan dan menyasar wilayah-wilayah lain sekitar Kabupaten Tangerang, karena Himatangbar sendiri merupakan organisasi kedaerahan.

Lebih lanjut, H Arifin yang juga Dewan Pelindung Himatangbar mengatakan, pentingnya peran mahasiswa dan pemuda di segala lini untuk kemajuan Kabupaten Tangerang.

“Himatangbar ini merupakan wadah bagi para mahasiswa Kabupaten Tangerang, mahasiswa  berperan penting bagi kemajuan. Kita harapkan kegiatan semacam ini mesti terus berkesinambungan dan menyasar daerah-daerah lainnya,“ imbuhnya.

Selaras dengan Arifin, Dewan Pembina Himatangbar lainnya Subandi Musbah sekaligus Direktur Visi Nusantara menyampaikan harapannya, agar Himatangbar tetap istiqomah dalam gerakan. 

“Himatangbar, mesti terus eksis dan istiqomah dalam gerakan. Mahasiswa berperan aktif turut serta mewarnai Kabupaten Tangerang,” pungkasnya. 

Berdasarkan pantauan di lokasi, acara tersebut turut dihadiri juga oleh Tokoh Perempuan Kabupaten Tangerang Intan Nurul Hikmah serta aparatur pemerintah daerah setempat.

Loading

VINUS TV

BERITA TERBARU

IKLAN

spot_img
spot_img

BERITA TERPOPULER

IKLAN

spot_img
spot_img

BERITA TERKAIT

IKLAN

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

SEPUTAR BANTEN

IKLAN

spot_img
spot_img
spot_img

SEPUTAR DESA

Masyarakat Pasir Bolang Demo Alfamart